Seputar Peradilan
SEMANGAT BARU DI TAHUN YANG BARU, TIM KEPANITERAAN GELAR RAPAT PERDANA TAHUN 2024
Dimulainya tahun yang baru tentunya harus diimbangi dengan semangat baru untuk kemajuan ke depan yang lebih baik lagi. Dengan harapan tersebut, pada Kamis 11 Januari 2024 Tim Kepaniteraan Pengadilan Agama Barabai melaksanakan rapat perdana yang dimulai pada 11.00 Wita bertempat di ruang rapat pimpinan.
Rapat dipimpin oleh Panitera, Bapak H. Anshari Saleh, S.H.I. serta dihadiri oleh seluruh tim kepaniteraan mulai dari panitera muda, panitera pengganti, jurusita/jurusita pengganti, para staf dan PPNPN Bidang Kepaniteraan. Selain itu, Bapak Ketua dan Wakil Ketua turut hadir langsung dalam rapat kali ini.
Memulai rapat, Bapak Ketua menyampaikan amanatnya agar memulai tahun 2024 ini dengan niat untuk melangkah lebih baik lagi terutama pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.
Selain itu beliau juga mengingatkan agar selalu menjaga kekompakan dan kerjasama tim, saling membantu dalam pelaksanaan tugas, serta selalu berkoordinasi dengan atasan apabila menemui permasalahan dan hambatan dalam pelaksanaan tugas. Dilanjutkan oleh Bapak Wakil Ketua yang mengharapkan optimalisasi penggunaan aplikasi yang telah disediakan untuk mendukung pelaksanaan tugas seperti implementasi aplikasi ABT.
Hal lainnya terkait dengan implementasi Surat Tercatat agar pihak-pihak yang terlibat dapat memahami prosedur pelaksanaanya dengan jelas. Terakhir, untuk kedepannya diharapkan setiap peserta rapat dapat menyampaikan hasil capaian kinerja selama sebulan berdasarkan program kerja yg telah ditetapkan.