Seputar Peradilan

RAPAT PERDANA TIM PENYUSUNAN LAPORAN SAKIP PENGADILAN AGAMA BARABAI

WhatsApp Image 2025 01 14 at 2.10.52 PM 1

Pada hari ini, Tim Penyusunan Laporan SAKIP Pengadilan Agama Barabai mengadakan rapat perdana yang dipimpin oleh Hakim Pengadilan Agama Barabai, Ibu Wida Ulyana, S.H., selaku Ketua Tim Penyusun Laporan SAKIP Periode Tahun 2025. Dalam rapat tersebut, arahan dan jalannya diskusi dipandu oleh Kasubbag PTIP, Bapak Ahmad Supiansyah, S.H.I.

Rapat ini juga dihadiri oleh Bapak Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Barabai yang bertindak sebagai pengawas untuk memantau jalannya proses penyusunan laporan SAKIP. Pada kesempatan ini, tim tengah melakukan rangkuman eviden dan pengumpulan data sebagai langkah awal dalam penyusunan laporan.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang tinggi, diharapkan Tim Penyusunan Laporan SAKIP Pengadilan Agama Barabai dapat menghasilkan laporan yang akurat dan komprehensif sesuai dengan target waktu yang telah ditetapkan.