Seputar Peradilan

Peningkatan Profesionalisme Aparatur Peradilan Agama, PTA Banjarmasin Adakan Bimbingan Teknis Kesekretariatan

WhatsApp Image 2020-09-28 at 16.44.41.jpeg

Foto: Pembukaan Acara Bimtek

Banjarbaru - Dalam Upaya Peningkatan Kualitas Peradilan Agama di Kalimantan Selatan, PTA Banjarmasin selaku Pengadilan tingkat Banding di Kalsel mengadakan acara Bimbingan Teknis Kesekretariatan di Hotel Rodhita Banjarbaru.

Acara tersebut dibuka oleh Helmy Thohir selaku Ketua PTA Banjarmasin dan dihadiri oleh Peserta yang berasal dari seluruh Pengadilan Agama di Kalsel,

Selama 3 Hari, Panitia banyak mengundang Narasumber baik dari daerah setempat (Lokal) maupun Nasional, peserta Bimtek disuguhi materi yang beragam baik tema Kesekretariatan dan Umum seperti Keprotokolan dan Penulisan Berita. Acara yang di ikuti dari tanggal 28-30 Agustus 2020 tersebut berlangsung lancar dan tertib, acara ditutup dengan do'a yang dipimpin oleh Muhammad Yusuf selaku Kasubag Umum PA Barabai.

WhatsApp Image 2020-09-30 at 13.46.22.jpeg

Foto: Doa Penutup oleh Muhammad Yusuf

Semoga dengan adanya acara Bimtek tersebut dapat meningkatkan Kualitas Pegawai Peradilan Agama di wilayah Kalimantan Selatan terutama PA Barabai*)

WhatsApp Image 2020-09-30 at 13.52.29.jpeg

Foto: Ketua PTA Banjarmasin bersama Peserta Bimtek se-Kalsel